Hiiii....semua hari ini cak hendrie mo obrol masalah hipotiroidisme pada kehamilan.
gimana cara pencegahannya...dan lain-lain....ok mari kita mulai...
# Deteksi dini hipotiroidisme pada kehamilan untuk mencegah komplikasi pada ibu dan bayi.
Gangguan tiroid (kel.gondok) 4-5 kali lebih banyak terjadi pada wanita dibandingkan pada pria.Sebagian besar terjadi pada saat wanita hamil karena adanya perubahan hormonal dan metabolisme.
Fungsi tiroid yang baik sangat penting untuk ibu dan janin yang dikandungnya.Khususnya selama tiga bulan pertama kehamilan, pada saat itu hanya ibu yang menjadi sumber hormon tiroid bagi janin. Gangguan tiroid pada ibu hamil yang paling sering terjadi adalah kekurangan hormon tiroid.(Hipotiroidisme)
# Hipotiroidisme pada kehamilan
Hipotiroidisme umumnya ditandai dgn nilai TSH tinggi yg ditemukan pada sekitar 2,5% kehamilan normal.
Empat sampai sembilan persen wanita usia subur(18-45 tahun)diketahui memiliki kadar TSH yg meningkat. Kadar TSH yg tinggi mempengaruhi fungsi tiroid scr signifikan,khususnya terjadi selama kehamilan.
# Resiko tinggi untuk mengalami hipotiroidisme
Individu yg beresiko tinggi untuk mengalami hipotiroidisme slm kehamilan adalah individu yang memiliki:
1. Kecenderungan hipotiroidisme sblm kehamilan
2. Riwayat peny.tiroid autoimun dlm keluarga dan diri sendiri
3. DM tipe 1
4. Kelainan autoimun lain seperti arthritis rhematoid,sindrom sjogren
5. Penurunan cadangan tiroid (kemungkinan disbbkan riwayat iradiasi leher dan
tiroidektomi sebagian)
Peny.tiroid dan kehamilan memiliki gejalayang sama sehingga sulit untuk mengetahui gejala apa yg muncul terlebih dahulu. Hal ini penting untuk dibedakan karena perubahan fungsi tiroid ibu hamil dpt menyebabkan komplikasi yg parah pada ibu dan anak,shg diperlukan evaluasi laboratorium untuk mengetahui status tiroid ibu hamil.
Pemeriksaan Anti TPO
Pemeriksaan ini dpt digunakan untuk:
1. Membantu menegakkan diagnosis peny.tiroid autoimun.
2. Menentukan adanya faktor risiko :
@ Peny.tiroid autoimun
@ Hipotiroidisme selama terapi interferon alfa,interleukin 2 atau litium
@ Disfungsi tiroid selama terapi amiodarone
@ Hipotiroidisme pd pasien sindrom down
@ Disfungsi tiroid slm kehamilan dan tiroiditis post partum
@ Keguguran dan kegagalan pembuahan diluar kandungan atau in vitro fertization
Kapan Dilakukan pemeriksaan Anti TPO
Pemeriksaan Anrti TPO untuk Wanita hamil dilakukan pd minggu ke 12-20 kehamilan, sedangkan pd penderita disfungsi tiroid autoimun lain,waktu pemeriksaan dilakukan tergantung permintaan dari dokter.
Diagnosis dini hipotiroidisme dan pengobatan yg efektif penting dilakukan,khususnya selama masa kehamilan karena komplikasi yg timbul dapat menyebabkan kehilangan janin,hipertensi pada kehamilan,kelahiran prematur,dan juga menyebabkan kelainan perkembangan otak pada bayi.
No comments:
Post a Comment